O P E N D A T A

Tentang Open Data

Portal Open Data Pontianak adalah portal resmi layanan data dan informasi Kota Pontianak. Berisi data dan informasi lintas Perangkat Daerah, Lembaga Pemerintahan, dan semua instansi lain yang terkait yang menghasilkan data tentang Kota Pontianak. Open Data Pontianak adalah sebuah inisiatif untuk meningkatkan kualitas tata kelola data pemerintah. Bukan hanya untuk mendukung proses pengambilan kebijakan berbasis data yang akurat, terbuka, serta interoperable, tetapi juga sebagai bentuk pemenuhan kebutuhan data publik bagi masyarakat.


Open Data Pontianak dikembangkan berdasarkan prinsip:

  • Ketersediaan: data tersedia utuh dan bebas biaya, serta tersedia dalam bentuk yang mudah digunakan.
  • Kemudahan Akses: data dapat dengan mudah diperoleh oleh siapa saja khususnya melaui jaringan internet
  • Penggunaan Kembali: data disediakan berdasarkan persyaratan yang mengizinkan penggunaan/pengolahan kembali
  • Distribusi Ulang: data dapat didistribusikan ulang termasuk pencampuran dengan kumpulan data lainnya
  • Partisipasi Universal: setiap orang dapat menggunakan, menggunakan kembali, dan mendistribusikan kembali tanpa ada diskriminasi terhadap bidang usaha, terhadap orang atau kelompok, atau pembatasan penggunaan untuk tujuan tertentu
  • Interoperabilitas: memungkinkan mencampur-kumpulkan komponen data yang berbeda untuk bekerja sama guna membangun sistem data yang besar dan kompleks
  • Dipublikasikan sesuai peraturan yang berlaku: mengacu pada Undang-Undang Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik, terdapat jenis data yang dikecualikan dan tidak boleh dirilis

Seluruh kumpulan data dalam portal ini dikategorikan sebagai data publik, sehingga tidak diperkenankan memuat informasi yang mengandung rahasia negara, rahasia pribadi atau hal lain sejenisnya sebagaimana diatur dalam ketetapan Undang-Undang Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik.

0+

Publikasi Dokumen

0

Total Pengunjung

0

Permohonan Informasi

0

Jumlah Unduhan Dokumen